Sejarah Singkat Unswagati Cirebon




UNIVERSITAS SWADAYA GUNUNG DJATI (UNSWAGATI)

Jenis Perguruan Tinggi : Swasta
A l a m a t : Jl. Pemuda No. 32 Sartika, Cirebon, jawa Barat 45132
Telepon : 0231 - 206558
F a x : 0231 - 242017
E-Mail : unswagati@cirebon.wasantara.net.id
Nama Rektor : Jusup Mulia, Drs, MBA
Sejarah Singkat

Tanggal Berdiri : 21 Desember 1960
Pendiri : Yayasan Pendidikan Swadaya Gunung Jati

Pada awalnya perguruan tinggi ini berpindah-pindah kampus di ruang-ruang kantor milik Korem. Baru tahun 1967 universitas yang dikenal dengan sebutan Unswagati menempati bekas gedung SMA Garuda milik Baperki. Mula-mula Unswagati hanya mempunyai Fakultas Hukum dan Ekonomi. Lalu di tahun 1979, IKIP PGRI Ciwaringin Cirebon bergabung menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Tahun 1983 dibuka pula tiga fakultas yaitu Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol), Fakultas Teknik dan Fakultas Pertanian.

Profil

Jumlah Mahasiswa : 4.212
Jumlah Alumni : 6.581
Jumlah Dosen Tetap : 356
Jumlah Dosen Lulusan S2 : -
Jumlah Dosen Lulusan S3 : Doktor 31, Profesor 7
Luas Kampus : 16.940 m2
Koleksi Perpustakaan : 12.532 judul, luas 74 m2
Laboratorium : Laboratorium seperti lab komputer, bahasa, teknik sipil, pertanian, kebun percobaan, dan simulasi pengadilan.

Fasilitas Lain : gedung bertingkat dua di lahan seluas 16.940 m2, masing-masing fakultas memiliki 6 – 10 ruang kuliah, jadi terdapat sekitar 36 – 60 ruang kuliah dengan total luas 5.178 m2, tersedia OHP, white board, dan meja kursi chitose di setiap ruang kuliah. Universitas ini juga memiliki lembaga penelitian yang dinamai LPPM. Untuk aktivitas ekstra kurikuler mahasiswa bisa mengikuti berbagai program di Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) seperti LEM, MPM, SMF, BPM, HMJ, menwa, kopma, seni dan budaya, olahraga, IMMNI, KSR-PMI, pramuka, mapala dan banyak lagi.

Program Studi

Fakultas Hukum
- Program Studi Ilmu Hukum (S1-Terakreditasi C-1998)

Fakultas Ekonomi
Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
- Program Studi Ekonomi Pembangunan (S1-Terdaftar-1999)
Jurusan Manajemen
- Program Studi Manajemen (S1-Terakreditasi C-1998)
Jurusan Akuntansi
- Program Studi Akuntansi (S1-Terakreditasi-B-1999)

Fakultas Pertanian
Jurusan Agronomi
- Program Studi Budi Daya Pertanian (S1-Terakreditasi B-1998)
Jurusan Sosek Pertanian
- Program Studi Sosek Pertanian (S1-Terakreditasi-C-1999)

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Ilmu Pendidikan
- Program Studi Administrasi Pendidikan (S1-Disamakan-1994)
Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni
- Program Studi Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah (D3-Terdaftar-1992) (S1-Terakreditasi C-1998) - Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (D3-Diakui-1991) (S1-Terakreditasi-B-1999)
Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
- Program Studi Pendidikan Matematika (D3-Terdaftar-1992) (S1-Terakreditasi-B-1999)
Jurusan Pendidikan Pengetahuan Sosial
- Program Studi Pendidikan Akuntansi (S1-Terakreditasi C-1998)

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
a. Jurusan Administrasi
- Program Studi Administasi Negara (S1-Terakreditasi B-1998)

6. Fakultas Teknik a. Jurusan Teknik Sipil - Program Studi Teknik Sipil (S1-Terdaftar-1994)

Favorit : Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, FKIP dan Fisip

Pendaftaran Mahasiswa Baru

T e s : Tes m*sensor*k
Biaya Kuliah : Biaya pembangunan), biaya SKS, uang kemahasiswaan. Tak ada uang praktikum.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tongkat Pramuka

3 Tokoh Wanita yang Berperan Dalam Proklamasi Kemerdekaan Indonesia