RTL Kak Her dan Kak Har Gelar Pelantikan Bantara


Suasana pagi di pangkalan SMKN 2 Kota Cirebon minggu, 30/4 agak berbeda dari seperti biasanya, lantaran pagi ini akan di lantik 23 orang Pramuka Penegak Bantara.

Pelantikan Bantara yang bukan saja dinhadiri para Pembina, juga di hadiri para orang tua yang anaknya akan di lantik menjadi Pramuka Penegak Bantara.

Dalam sesi upacara adatnya, setelah pendamping kanan dan kiri mengantarkan Calon yang akan dilantik, sambil memegang bendera Metahputih di dada di ucapkan sumpah dan ketentuan moral brupa Tri Satya yang di pandu Pembina yang dilantik.


Pada sesi penyematan Balok Bantara, para orang tuanya yang menyematkan di pundak Pramuka pengak Bantara.
Acara pelantikan di tutup dengan sesi siraman oleh pembina pramuka kepada yang baru dilantik.
Dalam sambutannya Pembina Pramuka menyampaikan agar para Penegak Bantara hendaknya menjaga nama baik dirinya, orang tua dan sekolah, 

Acara ini merupakan rangkaian RTL Narakarya 2 Kak Herlina dan Kak Harsono di pangkalan SMKN 2 Kota Cirebon. 
Acara selanjutanya dilanjut dengan serah terima jabatan Dewan Ambalan dan saling memberikan ucapan selamat kepada yang baru dilantik

@putusalli

Komentar

Postingan populer dari blog ini

3 Tokoh Wanita yang Berperan Dalam Proklamasi Kemerdekaan Indonesia

Keluar Duluan

BIODATA H. BAMUNAS SETIAWAN BOEDIMAN, MBA